Cara Cek Jumlah Pesaing Tes SKD CPNS Tahun 2024 di Formasimu! | Prontt.com, Jakarta – Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2024 merupakan kesempatan besar bagi masyarakat Indonesia yang bercita-cita menjadi bagian dari aparatur sipil negara. Dalam proses seleksi ini, salah satu tahapan yang sangat menentukan adalah Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Bagi peserta, mengetahui jumlah pesaing yang mengikuti tes SKD menjadi penting karena dapat membantu dalam mempersiapkan diri secara lebih matang dan strategis.
Dengan memantau jumlah pesaing, calon peserta dapat mengukur tingkat persaingan di setiap formasi yang diminati, sehingga dapat memperkirakan peluang mereka untuk lolos ke tahap selanjutnya.
Oleh karena itu, memahami cara cek jumlah pesaing tes SKD CPNS Tahun 2024 menjadi langkah penting dalam memaksimalkan persiapan seleksi.
Cara Cek Jumlah Saingan CPNS
- Buka Google Chrome melalui komputer atau laptop.
- Buka laman SSCASN di tautan sscasn.bkn.go.id.
- Kolom jenjang pendidikan, pilih tingkat pendidikan yang sesuai seperti SD, SLTP, SLTA, hingga jenjang Diploma maupun Sarjana.
- Di kolom Program Studi, masukkan nama program studi sesuai ijazah, pilih opsi sesuai.
- Isikan nama instansi yang dilamar di kolom instansi.
- Pilih CPNS di kolom Jenis Pengadaan.
- Klik tombol Cari.
- Muncul daftar jabatan CPNS 2024 yang tersedia sesuai kriteria yang diisi.
- Temukan jabatan dan unit kerja yang dilamar.
- Di kolom Jumlah Lulus Verifikasi, dapat dilihat jumlah pelamar yang lolos verifikasi untuk jabatan tersebut.
Cara Cek Jumlah Saingan SKD CPNS 2024
Pelamar CPNS 2024 harus melewati nilai ambang batas untuk melanjutkan ke tahap selanjutnya. Mereka yang memiliki nilai tertinggi, sebanyak tiga kali jumlah kebutuhan jabatan, akan masuk daftar peserta terbaik.
Contohnya, jika Direktorat X, Kementerian Y membuka lima lowongan untuk posisi Perencana Ahli Pertama, maka 15 pelamar dengan nilai SKD tertinggi akan melanjutkan ke tahap berikutnya (3×5=15). Namun, jika ada 150 pelamar yang lolos verifikasi, persaingannya menjadi 1 banding 10 orang untuk lolos ke tahap berikutnya.
Jadwal CPNS 2024
- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu dan Tempat SKD CPNS: 9-15 Oktober 2024
- Pelaksanaan SKD CPNS: 16 Oktober-14 November 2024
- Pengolahan Nilai SKD CPNS: 23 Oktober -16 November 2024
- Pengumuman Hasil SKD CPNS: 17-19 November 2024
- Pelaksanaan SKB CPNS Non-CAT: 20 November-17 Desember 2024
- Pemetaan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT: 20-22 November 2024
- Pemilihan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh Peserta Seleksi: 23-25 November 2024
- Penarikan Data Final SKB CPNS: 26-28 November 2024
- Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT: 29 November-3 Desember 2024
- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu dan Tempat SKB CPNS dengan CAT: 4-8 Desember 2024
- Pelaksanaan SKB CPNS: 9-20 Desember 2024
- Integrasi Nilai SKD dan SKB: 17 Desember 2024-4 Januari 2025
- Pengumuman Hasil CPNS: 5-12 Januari 2025
- Masa Sanggah: 13-15 Januari 2025
- Jawab Sanggah: 13-19 Januari 2025
- Pengolahan Seleksi Hasil Sanggah: 16-22 Januari 2024
- Pengumuman Pasca Sanggah: 16-22 Januari 2025
- Pengisian DRH NP CPNS: 23 Januari-21 Februari 2025
- Usul Penetapan NIP CPNS: 22 Februari-23 Maret 2025.(**)
Average rating 0 / 5. Vote count: 0